Chromodoris reticulate, Siput dengan Organ Kelamin Sekali Pakai
Ayami Sekizawa, seorang peneliti dari Osaka City University bersama timnya menelitiChromodoris reticulate di daerah terumbu karang dangkal dekat Okinawa, Jepang. Penelitian dilakukan dengan menyaksikan proses perkawinan dari siput laut ini sebanyak 31 kali. Sepanjang proses tersebut, setiap pasang Chromodoris reticulate melakukan perkawinan selama beberapa menit, setelah selesai kawin siput-siput tersebut membiarkan alat kelamin mereka terjatuh. Lalu apa yang terjadi? Setiap 24 jam sekali, organ kelamin mereka tumbuh kembali hingga ke bentuk semula sehingga mereka dapat melakukan perkawinan lagi.
Sampai saat ini belum diketahui motif pembuangan organ kelamin ini. Namun, para peneliti mengatakan pada proses perkawinan pertama organ kelamin digunakan untuk menghapus sperma kompetitor sebelumnya lalu untuk perkawinan kedua barulah organ kelamin menyuntikkan sperma dengan dosis tersendiri. Proses ini dilakukan dengan alasan agar gen mereka yang kemudian diwariskan pada keturunan dari pasangannya.
0 komentar: